Selama dua hari ini tepatnya dari tanggal 10 hingga 11 Oktober 2018, LPPSLH dengan dukungan dari DGM (Dedicated Grant Mechanism) Indonesia, menyelenggarakan Training Advokasi Sebagai Langkah Peningkatan Kapasitas Bagi Masyarakat LMDH Gerduren di Kecamatan Purwojati, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Hal ini mengingat Lembaga Penelitian dan Pengembangan Sumberdaya dan Lingkungan Hidup (LPPSLH) yang diberi mandat oleh Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Sekar Wiku Desa Gerduren, dan mendapatkan persetujuan dari Pemerintah Desa Gerduren, Kecamatan Purwojati, Kabupaten Banyumas membuat perencanaan bersama untuk meningkatkan akses dan kesejahteraan masyarakat desa dengan merencanakan mengajukan wilayahnya untuk mendapatkan Izin Pemanfaatan Hutan Perhutanan Sosial melalui P.39/2017.
Proses pengajuan IPHPS tidak jarang mendapatkan kendala, baik internal maupun eksternal. Beberapa masalah klasik yang kerap terjadi dalam proses pengajuan IPHPS adalah adanya intervensi pihak eksternal seperti perusahaan maupun pemerintah luar diluar wilayah pengajuan yang menjadi kendala dalam proses kerja pengajuan IPHPS dan pengelolaan hutan paska pengajuan.
Untuk itu, beberapa persoalan tersebut memerlukan rangkaian pendampingan dan advokasi berbagai pihak termasuk LPPSLH.
Dalam training hadir Surti Handayani, anggota National Steering Committee (NSC) dari DGM, adapun tujuan dari Training Advokasi ini adalah sebagai langkah peningkatan kapasitas bagi masyarakat terutama LMDH Desa Gerduren.
Peningkatan kapasitas tersebut diwujudkan melalui forum yang mengakomodir kebutuhan informasi perkembangan isu perhutanan sosial langsung dari pemerintah pusat. Selain itu, informasi tersebut juga berfungsi sebagai dasar tindakan pemerintah desa gerduren sebagai pihak yang mengajukan ijin perhutanan sosial, serta memetakan solusi atas potensi kendala yang akan dihadapi dalam proses pengajuan tersebut.
Output yang diharapkan dari kegiatan training pemetaan untuk perhutanan sosial adalah sebagai langkah pembaruan strategi pengajuan IPHPS Desa Gerduren, terbentuknya tim advokasi dari desa Gerduren terkait pengajuan IPHPS, dan rencana tindak lanjut pengajuan IPHPS Desa Gerduren.
Sumber : “Training Advokasi Sebagai langkah Peningkatan kapasitas Bagi masyarakat LMDH Gerduren”, LPPSLH. 10 Oktober 2018.
0 Comments